Apresiasi Langkah Kapolri, Kompolnas Ajak Ormas Pemuda Dan Masyarakat Sukseskan Herd Immunity

Nasional

Jakarta,CakraNEWS.ID- Komisi Kepolisian Nasional (KOMPOLNAS)  mengapresiasi, langkah Kapolri, Jenderal Polisi, Listyo Sigit Prabowo  dengan menggandeng organanisasi kepemudaan Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (HMI), dalam meningkatkan Herd Immunity

“Kegiatan pemantauan vaksinasi massal yang melibatkan kelompok Kepemudaan dalam hal ini HMI oleh Kapolri perlu diapresiasi. Sebab dalam hal ini motivasi mendasar adalah tercapainya kekebalan kelompok, herd immunity bagi kelompok kepemudaan,”ungkap Anggota Kompolnas, H. Mohhamad Dawam, dalam keterangan tertulis yang diterima oleh CakraNEWS.ID, Sabtu (17/7/2021)

Dawam menuturkan, selaku anggota Kompolnas dirinya berharap genda yang sama, akan terus dilakukan oleh Kapolri  seluruh wilayah Indonesia, dengan melibatkan jaringan dan kelompok masyarakat. Hal ini jelas menunjukkan komitmen kuat yang coba dibangun oleh Pemerintah.

“Polri menjadi garda terdepan dalam proses pembangunan kekebalan komunitas ini, tentu berkolaborasi dengan Instansi Pemerintah lain dan kolaborasi dengan kelompok nasyarakat lainnya,”ujar Gus Dawam, sapaan akrab H.Mohammad Dawam

Menurutnya, dalam konteks HMI, adagium Fastabiqul Khairat, berlomba-lomba dalam hal kebaikan bersama untuk membangun bangsa, amat nyata dilaksanakan pada hari ini bersama dengan Polri. Ini menunjukkan bangsa besar dimana elemen-elemen di dalamnya saling bekerkasama, saling mendoakan dan saling kolaborasi dalam memecahkan persoalan yang dihadapi bangsa yakni meminimalisir penyebaran covid-19 di Indonesia

Konsep Fastabiqul Khairat yang diusung HMI selama ini nyata bisa terlaksana secara aktual.

“Saya berharap, kegiatan yang sama terus dilakukan, dikonsolidasikan keberbagai jaringan HMI sampai kepelosok Tanah Air. Dengan demikian, menemukan substansi dan relevansi permasalahan yakni ikhtiar meredam laju covid-19 dengan melakukan vaksinasi massal ini bukan sekedar ceremonial saja,”Harapnya.

Dawam juga mengajak, semua pihak untuk bahu-membahu dalam menumbuhkan kepercayaan kepada Pemerintah yang memang ikhtiar sungguh-sungguh dalam penanganan pencegahan penyebaran covid-19 ini.

Terbukti gencar melakukan agenda-agenda sebagaimana yang dilakukan Kapolri bersama HMI dan elemen masyakarat lainnya di Indonesia.

“Oleh karenanya saya berharap, momentum saat ini secara baik bisa dijadikan ajang Konsolidasi Nasional Elemen Bangsa dalam proses pembentukan kesehatan bagi warga negara.  Selaku anggota Kompolnas, saya juga berharap semua anak bangsa untuk selalu berdoa, bersimpuh dan bermunajat kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, semoga wabah pandemi di Indonesia khususnya dan di dunia pada umumnya kian hari terus mereda, menurun dan selanjutnya segera pulih kembali sebagaimana kondisi normal sebelumnya,”Ajaknya. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *