Berhasil Ungkap Kasus Judi Togel, Kapolres Malteng Berikan Penghargaan Kepada 23 Personil

Militer Polri

Malteng,CakraNEWS.ID- Keberhasilan mengungkap kasus judi togel di beberapa tempat di Kabupaten Maluku Tengah mengatarkan, 23 personil Polres Malteng, diberikan penghargaan oleh Kapolres Maluku Tengah, AKBP Rosita Umasugi.

Penyerahan penghargaan tersebut diserahkan Kapolres Maluku Tengah, saat apel pagi di halaman Mapolres Malteng, Senin (7/9/2020)

Kapolres Malteng menuturkan, pemberian penghargaan kepada 23 personil Polres Malateng, sebagai bentuk apresiasi atas kinerja pengungkapan kasus judi togel di wilayah hukum polres Malteng bagi 23 personil.

Baca Juga: Polsek Amahai Ringkus 3 Bandar Judi Togel Kupon Putih Di Amahai

Pemberian pengahargaan tersebut, sebagainya tertuangan dalam Surat Keputusan Kapolres Maluku Tengah Nomor : Kep/27/ IX/2020 tanggal 04 September 2020 tentang pemberian penghargaan kepada personil dilingkungan Polres Maluku Tengah

“ Perlu disadari sungguh jika tugas dan tanggungjawab sebagai seorang Polri yang merupakan, pelindung pengayom dan pelayan masyarakat adalah tugas mulia, serta dapat mengembangkan semangat patriotism,”ucap Rosita.

Rosita menuturkan, dengan pengahrgaan yang diterima 23 personel Polres Malteng, mampu memberikan kesadaran kepada seluruh anggota agar dapat melayani masyarakat secara maksimal dan dapat mengelola berbagai dinamika yang berkembang dimasyarakat dengan baik.

“Saat ini Polres Maluku Tengah dan jajarannya sementara melaksanakan operasi Aman Nusa II, dalam rangka penanganan Covid-19 diwilayah hukum Polres Maluku Tengah. Dengan operasi itu, personil Polres Malteng, harus mempedomani melaksanakan sejumlah petunjuk yang penuh tanggungjawab,”Ucapnya.

“Siapkan dan periksa fisik, mental untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Laksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat dengan penuh rasa tulus, iklas dan pelihara semangat pengabdian yang siap membantu dan melayani masyarakat kapan dan dimanapun,” Tambahnya.

Ia juga berharap kepada personel Polres Malteng, agar dapat meningkatkan kepekaan terhadap situasi lingkungan dan lakukan deteksi dini, dengan mengoptimalkan peran intelejen dan Bhabinkamtibmas dilapangan untuk mengetahui dinamika dan perkembangan situasi di masyarakat, sehingga semua potensi yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas dapat diantisipasi sedini mungkin.

“Siapkan peralatan, sarana dan prasarana untuk mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas operasi Aman Nusa II, dalam rangka penanganan Covid ini, dengan berpedoman pada protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah,”imbuh mantan Kabag Bin Opsnal Direktorat Lalu Lintas Polda Maluku ini.

Baca Juga: Gerebek Sarang Judi Togel Kupon Putih, Polsek Kota Masohi Amankan Tiga Bandar Togel

Kendati demikian, orang nomor satu di Polres Malteng ini, mengapresiasi kepada 23 personil yang telah berprestasi dalam melaksanakan tugas dan menunjukan dedikasi yang sangat tinggi kepada Bangsa dan negera khususnya institusi Kepolisian.

“Ini merupakan wujud dari kinerja yang telah diberikan kepada Kepolisian, Bangsa dan Negara, dan harus menjadi acuan kepada personil yang lain untuk mampu meningkatkan kapasitas, maupun kapabilitas sebagai anggota Polri sehingga dapat dipercaya ditengah-tengah masyarakat,”terang Kapolres.

Wanita berkerudung ini mengingatkan, personilnya untuk menghindari pelanggaran sekacil apapun baik saat bertugas maupun tidak bertugas.

“Hindari pelanggaran dan atau pencegahan pelanggaran dengan melakukan pengawasan secara ketat baik dalam jam dinas maupun diluar jam dinas. Polisi harus jadi contoh yang baik buat masyarakat bukan contoh yang buruk,” tegas Kapolres. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *