Kapolri Tegaskan Copot Jabatan Dan Proses Hukum, Anggota Polri Yang Terlibat Politik Praktis Di Pilkada 2020

Polri

CakraNEWS.ID- Pelaksanaan pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) serentak tahun 2020, mendapat atensi dari Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri).

Dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada 2020, Kapolri, Jenderal Polisi Idam Azis, menegaskan kepada seluruh jajaran Polri untuk tidak berpolitik praktis dalam Pilkada serentak tahun 2020.

“Tidak boleh ada upaya mendukung pasangan calon tertentu yang akan memperlihakan Polri tidak netral,”tegas Kapolri dalam keterangannya kepada Wartawan, Senin (28/9/2020).

Orang nomor satu di Polri itu menegaskan, tugas Polri hanya mengamankan jalannya tahapan pilkada serentak 2020.

“Kalau ada yang melanggar perintah saya, maka saya akan copot dan proses melalui propam baik disiplin ataupun kode etik,” Tegasnya

Selain itu, Kapolri menegaskan kepada anggotanya untuk tetap mematuhi aturan protokol kesehatan. Ia memastikan bakal memberikan sanksi tegas kepada mereka yang melanggar. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *