Sambut HUT Ke-68, Satgas Yonif RK 732/Banau Gelar Bhakti Sosial Kepada Masyarakat Aboru Malteng  

Militer TNI

Maluku,CakraNEWS.ID- Menyambut usia yang ke-68 tahun, aksi kemanusian membantu pemerintah dalam menangani dampak penularan Covid-19, dilakukan oleh Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif RK 732/Banau, melalui kegiatan bhakti sosial berupa pemberian sembako, pembagian masker, pembagian vitamin, pengobatan gratis secara door to door dan sosialisasi tentang phsycal distancing (Jaga Jarak) kepada masyarakat Negeri Aboru, Kecamatan Pulau Haruku Kabupaten Maluku Tengah, pada Jumat (24/4/2020).

“Keberadaan bapak-bapak tentara Satgas Yonif RK 732/Banau, disini membuat kami merasa aman dan nyaman untuk beraktivitas sehari-hari. Dan kami ucapan terimaksih atas bantuan yang diberikan kepada kami semua, mudah-mudahan dapat meringankan beban kami dalam pandemi virus Corona (Covid-19) yang menakutkan bagi masyarakat,” tutur  Raja Aboru Marthen Sinay.

Sinay mengatakan, Satgas Yonif RK 732/Banau dengan sepenuh hati menjadi garda terdepan melawan covid-19, membuat kami masyarakat aboru sangat berterimakasih karena telah diberikan pemahaman tentang pencegahan dan penanganan Virus Corona .

Dansatgas Yonif RK 732/Banau, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat, menyampaikan kegiatan bhakti sosial merupakan program Satgas dan juga dalam rangka Kegiatan HUT Batalyon ke-68 yang dilaksanakan oleh Satgas Yonif RK 732/Banau di Satuan maupun di penugasan dalam rangka kemanusiaan, dan peduli terhadap sesama, menilai bahwa kesehatan merupakan hal terpenting bagi masyarakat Indonesia dengan wabah Covid 19 yang merupakan darurat nasional.

“Dengan adanya ini diharapkan bisa membantu kepada masyarakat Negeri Aboru Kepulauan Haruku Kab Maluku Tengah yang masih diwilayah binaan Pos satgas Aboru dalam mencegah dan menanggulangi wabah Virus Corona (Covid 19),” harap Dansatgas.

Kegiatan ini serentak dilaksanakan dari tanggal 23 April-26 April 2020 mendatang secara masif diseluruh pos-pos satgas Yonif RK 732/Banau. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *