Moderasi Beragama, Walikota Harap Wayame Jadi “Pilot Projcet” di Kota Ambon

Adventorial News

Penjabat Walikota Ambon, Drs. Bodewyn Wattimena  berharap  Wayame menjadi Percontohan di kota  Ambon.

Ambon, CakraNEWS.ID— Penjabat Walikota Ambon, Drs. Bodewyn Wattimena mengahadiri acara penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) Pokja Kampong Moderasi Beragama (KMB) di desa Wayame, kecamatan Teluk Ambon, Kamis (16/05).

Kegiatan itu melibatkan pemerintah daerah yang di-inisiasi Kemeterian Agama kota Ambon.

Pj Walikota, Bodwyn Wattimena kepada wartawan menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

Dia menilai Kampung Modersi Beragama menjadi salah satu upaya pemerintah untuk menyatukan keberagaman dan memperkuat persatuan di Kota Ambon.

“Moderasi beragama ini, jalan tengah untuk mendapatkan sesuatu yang dapat mempersatukan kita,” ungkap Wattimena.

Wattimena mengakui kurang lebih 4 kampung yang sudah berpartisipasi menyelenggarakan kampung moderasi beragama di kota Ambon.

“Paling tidak sudah 4 kampung atau desa kelurahan moderasi beragama dibentuk dikota Ambon.” Ungkapnya.

Wattimena berharap, kampung Wayame bisa menjadi contoh bagi  kampong yang di kota Ambon khususnya dan Maluku pada umumnya.

Buka tanpa alas orang nomor satu di kota Ambon menyampaikan statemen tersebut. Pasalanya, Wayame menjadi salah satu kampong atau desa yang terbebas konflik social maupun isua agama dan lainnya.

“Mudah mudahan dalam semangat kebersamaan ini, dengan penguatan kapasitas SDM Pokja kampung moderasi beragama dapat mencegah konflik kejadian masa lalu tidak terulang kembali,” Pungkasnya.*** CNI-04

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *