Ambon, CakraNEWS.ID– TIDAK Seperti kebanyakan kandidat pada umumnya, pengembalian berkas calon Wakil Walikota Ambon oleh Sainda Azhar Bin Tahir diwarnai pengumuman tagline.
Bagaimana tidak, anggota DPRD aktif tersebut langsung mengumumkan tagline sebagai Bakal Calon (Balon) Wakil Walikota Ambon.
Pengembalian berkas digelar usai salat Jumaat, di kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS), kawasan Tanah Rata Galunggung kota Ambon, Jum’at(10/05).
“Hari ini, saya bersama teman-teman sekaligus mendeklarasikan tagline kita, Siap Baku Bantu Par Ambon Labe Bae,” ungkap pemilik akronim SAB tersebut.
SAB menjelaskan, pemilihan tagline berdasar posisi dirinya sebagai calon Wakil Walikota Ambon.
Dirinya menyadari sungguh, dalam kapasitas jadi Wakil Walikota Ambon kedepan nantinya tentu akan berkolaborasi, dengan walikota untuk bangun kota jauh lebih baik kedepan.
“Dengan demikin posisi sebagai seorang wakil atau diberi kewenangan untuk membantu kerja-kerja seorang Walikota. sehingga saya merasa lebih tepat untuk saya nyatakan diri membantu, bekerja sama atau berkolaborasi dengan walikota untuk melihat Ambon jauh lebih baik nantinya,” ungkap dia.
Sementara Ketua tim pemenang, Ahmad Firdaus Mony menyatakan komitmen dan sikap relawan dan tim sukses siap memenangkan SAB dalam kontestasi Pemilukada 2024 mendatang.
Firdaus mengaku, ratusan relawan yang tersebar di Lima kecamatan yang tersebar di kota Ambon.
Tim yang dibetuk kata Firdaus datang dari berbagai unsur dan kalangan di Kota Ambon. Keseriusan tim dan relawan ditunjukan dengan Soliditas dan daya dorong untuk Calon Wakil Walikota Ambon Azhar Bin Tahir atau SAB.
“Kurung waktu Satu bulan terakhir kami bekerja untuk Pak Azhar. Tingkat penerimaan warga kota Ambon sangat signifikan. Kami mencoba secara acak mewawancarai sejumlah tokoh di kota Ambon terkait Pak Azhar. Alhamdulillah, penerimaan meraka luar biasa baik dan tentu mendukung,” akui dia
TIM Penjaringan Kepala Daerah DPD PKS Kota Ambon, Abdullah Mewar menyampaikan apresiasi kepada Calon Wakil Walikota Ambon, Saidna Azhar Bin tahir beserta tim telah mengembalikan berkas pencalonan.
Dikatakan, berkas serta administrasi lainnya telah dipenuhi oleh SAB dan relawannya di DPD PKS Kota Ambon.
Mewar menambahkan, SAB adalah salah satu kader terbaik PKS yang saat ini menjabat anggota DPRD aktif.
“Sebuah kebanggaan untuk kami keluarga besar PKS tentunya. Dengan dikembalikannya form pendaftaran, menandakan keseriusan yang benar-benar serius dari pak Azhar,” akui dia.
Akan tetapi, lanjut Mewar, prosedural partai dalam proses penjaringan ini tetap dijalankan.
Dikatakan, DPD PKS tetap kuat dengan prosedur yang ketat.
“Akan nantinya kami ajukan ke DPW dan selanjutnya DPW ke DPP. Tes and Property, Popularity, bedah visi-misi akan tetap kami jalankan. Semua seuai prosedur sebelum finnal rekomendasi dikeluarkan,” pungkas dia.*** CNI-04