Terbuka Untuk Masyarakat Kota Ambon, Isi Formulir dan Hadiri Program Wajar Pemkot

Adventorial News

Ambon, CakraNEWS.ID – Tingginya animo masyarakat untuk mengikuti ProgramW ali Kota Jumpa Rakyat (Wajar) yang berlangsung tiap Jumat di halaman depan Balai Kota Ambon, yang dimulai pukul 08.00 WIT – 10.00 WIT, membuat Pemerintah Kota Ambon melakukan evaluasi.

Dari hasil evaluasi, masyarakat yang akan mengikuti WAJAR, harus mengisi formulir https://bit.ly/wajarambon .

Menurut Penjabat Wali Kota Ambon, Bodewin M Wattimena platfrom WAJAR ini berlaku 2 jam setiap Jumat. Melihat animo masyarakat yang semakin tinggi, maka diperkirakan akan memakan waktu lebih dari dua jam.

“Untuk itu masyarakat diminta mengisi formulir melalui hp di
https://bit.ly/wajarambon . Pada formulir ini ada kolom nama, alamat, nomor HP, NIK dan pertanyaan. Tujuannya, agar sebelum mereka tiba, kita sudah tau persoalannya, sehingga OPD terkait siap dengan tanggapan ataupun membantu menyelesaikan masalah,”jelas Pj Wali Kota usai pembukaan Pelatihan Dasar CPNS Lingkup Provinsi Maluku dan Pemerintah Kota Ambon, Selasa (12/10/2022) di BPSDM Wailela Ambon.

Namun demikian, tujuan pengisian formulir adalah supaya waktu bisa efektif untuk membahas masalah mereka.

“Kalau terlalu banyak nanti terkesan kita tidak efektif. Jadi nanti kita bagi misalnya yang sudah daftar sekian banyak kita bisa alokasikan tanggal sekian datang, supaya juga masyarakat tidak tergesa-gesa untuk datang dan menyampaikan persoalan mereka dengan tidak tergesa-gesa tetapi punya waktu yang cukup untuk menyampaikan apa yang ingin mereka sampaikan,”jelasnya.*** CNI-04

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *