Partai Demokrat Ungguli, Suara Kursi DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar

Politik

KKT,CakraNEWS.ID- Partai Demokrat, ungguli suara, kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, pada Pemilihan Anggota Legislatif (PILEG) tahun 2019, di Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Perolehan jumlah suara terbanyak tersebut, disampaikan oleh Regen Lartutul, Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kepulauan Tanimbar, pada rapat pleno penetapan kursi dan calon terpilih Anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar tahun 2019, bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama KKT, Selasa (13/8/2019)

Hasil penetapan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar  periode 2019/ 2024, sebagai berikut :

Jumlah suara Partai Politik :

  1. Demokrat = 5.496
  2. PDIP = 5.435
  3. Berkarya = 5.136
  4. Golkar = 4941
  5. Nasdem = 4775
  6. PKB = 4721
  7. Gerindra = 4566
  8. PKPI = 3874
  9. PKS = 3623
  10. Hanura = 3538

Jumlah kursi dan nama calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

  1. PKB : Ivonila Shinsu (Dapil 1) dan Otniel W. Lekruna ( Dapil 3 )
  2. Gerindra : Apolonia Laratmase(Dapil1) dan Ema Labobar (Dapil 3)
  3. PDIP : Virgia Wermpinan (Dapil 1) dan Jidon Kelmanutu (Dapil 2) Frenky Limberd (Dapil 3)
  4. Golkar: Piet Kait Taborat (Dapil 1), Nikson Lethulur (Dapil 2), Markus Atua (Dapil 3)
  5. Nasdem: Gotlif Siletty (Dapil 1), dan Ambtosius Rahanwatty (Dapil 3)
  6. Berkarya: Ricky Jauwerissa (Dapil 1), Nikson Lartutul (Dapil 2), dan Richie Anggito (Dapil 3)
  7. PKS: Welem Pesewerissa (Dapil1)
  8. PERINDO: Fredek Kormpaulun (Dapil1)
  9. PAN : Erens Feninlambir (Dapil 3)
  10. HANURA: Dedy Titirloloby (Dapil 1) dan Chtistiforus Louw (Dapil 3)
  11. Demokrat:Denni Darling Refualu (Dapil1),Melkhias Seralurin (Dapil 2) dan Jaflaun Batlayeri (Dapil 3)
  12. PKPI: Samuel Lilimwelat (Dapil 2) dan Julianti Bunga/U (Dapil 3)

Rapat pleno penetapan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar tahun 2019/2024, dihadiri oleh Ketua KPU Kabupaten Maluku Tenggara Barat beserta komisioner KPU. Serta turut dihadiri oleh ,unsur Forkopimda Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Panwaslu Kabupaten Kepulauan Tanimbar, para ketua Partai Politik, para calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *