Polres SBT Gelar Coffe Morning, Rajut Kebersamaan Dan Sinergritas TNI/Polri Bersama Pemda Dan Masyarakat Jelang Pilkada SBT

Militer Polri

SBT,CakraNEWS.ID-  Jalin sinergirtas dan kekompakan TNI/Polri bersama masyarakat, dilakukan oleh Kepolisian Resor Seram Bagian Timur melakui kegiatan coffe morning  bersama bersama sejumlah OKP/I, Tokoh Pemuda Tokoh Masyarakat, serta tokoh agama di Kaffe Deteras Jalan Wailola Kota Bula Kabupaten SBT, Senin (24/2/2020).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres SBT AKBP. Adolof Bormasa SH.MH, Sekda Kabupaten SBT SBT Drs. Syarif Makmur, Wakil Ketua II DPRD SBT Ahmad Voth, Anggota DPRD Kab SBT, Ketua Pengadilan Negeri Dataran Hunimua Purwanto S. Abdulah, Kapten Inf  M.Pasaribu. (Mewakili Dandim Persiapan Kab SBT), Wakapolres SBT Kompol La Udin Taher, Danramil Bula Kapten Inf Bambang, Kapolsek Bula AKP Sin Sabaar, Para perwira Polres SBT, Ketua KNPI SBT Rusdi Rumata, Personil TNI/Polri, Ketua Bahayangkari cabang SBT dan anggota, Persit, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat serta undangan.

Dalam kegiatan Coffe Morning tersebut sampaikan beberapa hal terkait perkembangan situasi yang ada di Kabupaten yang berjuluk Ita Wotu Nusa tersebut.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten SBT Drs. Syarif Makmur dalam kegiatan tersebut menyampaikan, kegiatan rutin yang di gagas oleh Kapolres harus di dukung oleh pemerintah daerah (PEMDA), DPRD dan masyarakat dalam rangka mengetahui setiap perkembangan permasalahan pemerintahan dan sosial kemasyarakatan yang terjadi di Kabupaten SBT.

“Atas nama pemerintah daerah mengucapakan selamat bertugas di tempat yang baru Kepada AKBP. Adolof Bormasa SH.MH sebagai Kapolres Kabupaten Kepulauan Tanimbar,” ucap Sekda mewakili Pemda SBT.

Dikatakan Sekda, pada bulan maret pemda SBT akan memfasilitasi kegiatan seperti ini, diharapkan agar silaturahmi antara Pemda, Forkopimda dapat berjalan dengan baik menjelang pilkada SBT 2020.

Selain itu, Ketua Pengadilan Negeri Dataran Hunimua Kabupaten SBT Purwanto S. Abdulah mengharapkan, kegiatan yang di gelar tetap berlangsung agar sinegritas antara Pemda, DPRD, TNI-Polri dapat terjalin silaturahmi yang baik serta mengetahui setiap peaslahan yang terjadi agar dapat di ambil langkah-langkah penyelesaian.

“Agar bisa di undang OKP/I, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Adat,” ungkapnya.

Abdullah juga menyampaikan, Dalam kesempatan ini dapat di informasikan bahwa untuk perkara perdata akan di laksanakan persidangan secara On Line.

“Menghadapi pilkada yang akan di laksanakan pada tahun ini di himbau agar kita semua selalu mendukung tugas TNI/Polri dalam menjaga keamanan,” harapnya.

Di tempat yang sama Wakil Ketua DPRD Kabupaten SBT Ahmad Voth dalam arahan singkatnya menyampaikan, DPRD Kabupaten SBT akan selalu memperjuangkan dan membela rakyat dalam setiap permasalahan terkadang tanpa melalui prosedur dan tahap  penyelelesaian masalah maka perlu adanya komunikasi dan koordinasi yang baik untuk dapat menyelesaikan setiap permasalahan yang terjadi.

“DPRD akan tetap berkoodinasi dan membangun komunikasi dengan setiap stekholder untuk selalu mengetahui setiap permasalahan yang terjadi dan melakukan langkah-langkah penyeselalan masalah,” pungkas politisi asal Partai Gerindra itu.

Selain itu, Kapolres SBT AKBP. Adolof Bormasa menginginkan agar situasi keamanan menjelang pilkada tahun ini intensitas politik semakin tinggi maka perlu adanya kerja sama dengan baik untuk mengantisipasi setiap masalah yang akan terjadi.

“Perkembangan terakhir untuk tahapan Pilkada TNI dan polri telah melaksanakan pengamanan penyerahan berkas calon indepen ke KPU,” cetus Bormasa.

Diakhir sambutanya Bormasa mengingatkan kepada rekan-rekan Pemda, DPRD, OKPP/i dan Media, kiranya dapat membantu TNI/Polri dengan memberikan pemberitaan yang seimbang guna mendukung dan menjaga situasi keamanan di masyarakat. (CNI-05)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *